Hitam Putih Eyeshadow #1: Ketahui Bentuk dan Bagian Matamu

Human's Eyes

Mata adalah bagian terpenting dalam make up. Mata adalah jendela hati dan juga bagian dengan daya tarik paling tinggi dalam wajah. Pada umumnya, peralatan make up untuk mata yang dijual bertujuan untuk memperbesar mata. Sebelum menggunakan peralatan make up seperti eyeshadow, perlu kita memahami bagian-bagian mata. 

Dengan memahami bagian-bagian mata, kita dapat memahami bentuk mata kita dan warna apa saja yang harus digunakan untuk menunjukan efek seperti apa.

Pertama, tentukanlah bentuk matamu. Panduan berikut dapat kamu gunakan:
Sumber: Sephora 
Pada umumnya mata orang Indonesia adalah monolid dimiliki oleh orang Asia, tetapi semakin lama kita dapat menemukan variasi bentuk mata lainnya. Bahkan ada yang berbentuk campuran. Bagaimana kita dapat menentukan bentuk mata kita secara umum?  Jawablah pertanyaan berikut dari Sephora:

1. Apakah kamu memiliki crease?
Crease dapat dikatakan juga sebagai lipatan mata. Jika tidak, kamu memiliki mata monolid
Jika memiliki lipatan mata, selanjutnya:

2. Jika ditarik garis lurus, apakah ujung luar mata terlihat mengarah ke atas atau bawah. Panduan dapat dilihat seperti berikut 
bayangkan garis lurus di tengah iris mata 
Jika ujung luar mata terlihat mengarah ke atas, kamu memiliki mata upturned, jika terlihat kebawah kamu memiliki mata downturned.  
Jika ujung luar mata sejajar, maka selanjutnya: 

3. Apakah lipatan mata terlihat jelas? 
Jika tidak, kamu memiliki mata hooded 

Jika iya, selanjutnya:

4. Apakah warna putih mata terlihat dibawah iris? 

Jika iya, kamu memiliki mata round 

Jika tidak, kamu memiliki mata almond. 
Sekarang, sudah menemukan bentuk matamu? Bentuk mata seperti apa pun akan memiliki bagian-bagian seperti berikut:


Rumit juga, tetapi jika dicoba perlahan-lahan akan tahu warna apa yang cocok untuk dibagian apa. 

1. Waterline 
Disebut juga garis mata tempat pertemuan kulit dan kornea mata. Karena merupakan bagian sensitif, gunakan make up mata dalam bentuk pensil. Bagian ini adalah tempat kamu mengaplikasikan eye pencil warna kulit untuk tampilan segar-natural atau warna putih untuk tampilan mata lebih besar. 

2. Upper/Lower Lash Line 
Bagian ini disebut juga tempat tumbuhnya bulu mata. Tempat inilah dimana kamu mengaplikasikan eyepencil berwarna gelap seperti hitam atau coklat dan maskara. 

3. Lid/Kelopak Mata 
Bersyukurlah kamu yang memiliki kelopak mata yang tebal. Bagian ini adalah tempat kita mengaplikasikan eyeliner atau eyepencil gelap untuk menunjukan mata yang lebih besar. Untuk yang berkelopak mata sempit, penggunaan eyeliner kadang membuat mata tenggelam jika diaplikasikan terlalu tebal. Bagian ini juga merupakan tempat kamu berekplorasi dengan warna eyeshadow selain bagian crease.  

4. Tear duct & Outer V 
Disebut juga sudut dalam dan sudut luar mata. Pada tear duct dapat diaplikasikan warna gelap untuk memberi efek mata terlihat lebih dekat atau warna terang untuk memberi efek mata lebih jauh. Pada outer V, diaplikasikan warna paling gelap dibandingkan bagian lainnya untuk memberi efek dimensi pada mata dan membuat mata terlihat lebar. 

5. Crease/ Lipatan Mata
Crease dimulai dari bagian atas kelopak mata, yaitu garis dalam mata hingga mendekati tulang alis. Bagian ini tempat kamu bereksplorasi dengan warna-warna eyeshadow dan segala gliternya. Hal terpenting yang perlu diingat, ketika warna mendekati tulang alis, warna harus diblend sehingga mata tidak terlalu menor. 

6. Tulang Alis 
Bagian ini dekat dengan tempat tumbuhnya alis. Untuk beberapa orang, alis yang tidak dirapikan dapat tumbuh pada area ini. Warna terang yang tidak bergliter/shimmer cocok untuk menonjolkan tulang alis dan bentuk alis. 

Nah, setelah memahami bentuk dan bagian mata, saatnya bereksplorasi dengan eyeshadow. Perlu beberapa kali mencoba hingga kita mengetahui gradasi seperti apa yang cocok untuk mata kita. Terus berlatih dan berani mencoba saja karena bagian mata merupakan bagian terpenting di mana kita dapat berkreativitas :)

Semoga artikel ini membantumu :) 



No comments:

Powered by Blogger.